DokterSehat.Com– Arya Permana, bocah asal karawang yang dikenal sebagai bocah tergemuk di dunia dikabarkan sudah menurunkan berat badannya hingga 83 kg. Hal ini berarti, ia berhasil menurunkan hampir separuh dari berat badannya semula, yakni 192 kg. Bagaimana cara Arya mampu menurunkan berat badannya sebanyak itu?
Tak hanya media lokal, kisah menurunnya berat badan Arya bahkan sampai menjadi perbincangan media luar negeri. Australian Broadcasting Corporation misalnya, memberitakan bahwa kondisi bocah dari Desa Cipurwasari, Karawang, Jawa Barat ini sangat berbeda dari sebelumnya. Jika dulu ia kesulitan untuk bergerak, kini Ia bisa kembali beraktivitas sebagaimana anak pada umumnya.
Dalam setahun terakhir, berat badan Arya menurun drastis setelah menjalani operasi bariatrik di RS Omni Alam Sutera, Tangerang. Operasi ini membuat ukuran lambung dalam tubuh Arya menjadi lebih kecil dan hal ini membuat nafsu makannya menurun drastis. Kini, setiap kali makan, Arya hanya perlu mengonsumsi enam sendok makan nasi agar bisa kenyang.
Arya kini masih dalam pengawasan ketat oleh tim dokter. Beruntung, ia sendiri mengaku tidak masalah dengan hal tersebut dan bertekad untuk menurunkan berat badannya hingga lebih rendah dari 60 kg. Ia juga sudah tidak lagi mau mengonsumsi minuman manis, khususnya minuman kemasan, lebih sering berolahraga, dan memperbanyak asupan buah-buahan.
Menurut pakar kesehatan, berat badan Arya yang mencapai 192 kg memang harus segera diturunkan karena sangat berbahaya. Operasai bariatrik dibutuhkan agar nafsu makannya bisa ditekan sehingga jumlah makanan yang dikonsumsi Arya bisa menurun. Hanya saja, agar berat badannya terus turun, Arya tetap harus menerapkan gaya hidup sehat.
Kasus obesitas pada anak-anak di Indonesia termasuk sangat tinggi. Menurut data dari WHO tahun 2013 lalu, 12 persen anak di Indonesia mengalami masalah obesitas. Demi mencegah datangnya masalah kesehatan ini di keluarga kita, ada baiknya memang kita mulai menerapkan gaya hidup sehat setiap hari.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.